Home   Blog  
Update

  Wednesday, 01 April 2020 17:25 WIB

Kelas Virtual TEMPO: Belajar dan Mentoring Intensif dari Rumah

Author   Tempo Institute

Kelas Online Tempo Institute

Hampir semua media massa—cetak maupun online—menyediakan rubrik opini, termasuk TEMPO. Melalui rubrik ini, siapa pun bisa menyampaikan gagasannya dan beradu argumentasi tentang suatu hal.

Tulisan opini yang menembus media massa tentu akan menjadi kebanggaan. Sebab, ini menjadi bukti sah atas kemampuan intelektual seorang penulis. Apalagi idenya berhasil menyingkirkan puluhan pemikiran lain. Di TEMPO, hanya opini dengan gagasan aktual dan argumentasi yang kuatlah yang berhak mengisi kolom opini hari itu.

Agoeng Wijaya, Redaktur Majalah TEMPO akan berbagi kiat-kiat menulis opini ala TEMPO melalui Kelas Virtual TEMPO: Mahir Menulis Opini.  Peserta akan belajar bagaimana menyusun ide, angle, dan outline tulisan opini yang baik. Juga mengembangkannya hingga menjadi tulisan opini yang utuh. Anda akan mengikuti sesi live webinar untuk mendengarkan pemaparan materi dan tips menulis opini. Di sesi mentoring online, Agoeng akan memberikan masukan tentang tulisan opini Anda secara intensif.

Kelas Virtual Tempo

Kelas Virtual TEMPO: Mahir Menulis Opini.

Pengajar dan Mentor
Agoeng Wijaya – Redaktur TEMPO

Live Webinar & Mentoring Online
13-16 April 2020

 

KOMPETENSI DASAR 

Peserta dapat menuangkan gagasannya ke dalam sebuah tulisan opini yang enak dibaca dan mudah dipahami. 

 

KOMPETENSI STANDAR 

Di akhir pelatihan, peserta; 

  • Mampu menggali ide dan merumuskan angle yang menarik;
  • Mampu menyusun argumentasi ke dalam outline yang runut.

 

METODE PEMBELAJARAN

Seluruh sesi, baik materi, diskusi, dan mentoring, disampaikan melalui web base seminar (webinar). Peserta akan mengikuti sesi materi, diskusi, dan mentoring melalui webinar, setelah itu peserta akan mengirimkan tugas melalui email dan akan diberikan feedback oleh mentor.

 

SYARAT PESERTA

  • Peserta telah mengikuti Kelas Tanpa Batas: Menulis Opini.
  • Peserta mengisi formulir data diri dan rancangan tulisan opini (ide, angle, outline) di Google Form.
  • Batas akhir mengisi formulir 7 April 2020 pukul 15.00 WIB.
  • Peserta bersedia mengikuti seluruh sesi yang berlangsung.

ISI FORMULIR PENDAFTARAN DI SINI

 

JADWAL KELAS VIRTUAL TEMPO

Senin, 13 April 2020

    • 10.30-11.15 WIB: Ceramah Interaktif; Ide, Angle, dan Outline Tulisan Opini
    • 11.15-12.00 WIB: Diskusi Interaktif: Bedah Tulisan Opini TEMPO

Tugas: Peserta diminta membuat  ide, angle dan outline. Lalu mengumpulkannya ke pengajar.

Selasa, 14 April 2020

    • 11.00-12.00 WIB: Diskusi Interaktif: Brainstorming ide, angle, dan outline secara langsung dengan pengajar.

Tugas: Peserta memperbaiki ide, angle, outline hasil mentoring dan merangkainya menjadi opini utuh.

Rabu, 15 April 2020

    • Deadline tugas mengirim tulisan opini utuh pada pukul 14.00 WIB.

Kamis, 16 April 2020

    • 15.30-17.00: Diskusi Interaktif: Evaluasi Tulisan Opini

 

Baca juga : Badan Siber dan Sandi Negara Akan Gandeng BIN, TNI, Polri

Bagikan
WordPress Image Lightbox